Koran Jogja – Damri Jakarta ke Wonosobo tersedia layanan setiap harinya dengan harga tiket terbaru mulai 27 November 2023.
Bus Damri Jakarta ke Wonosobo ini juga ada layanan rute sebaliknya, yakni dari Wonosobo menuju Jakarta
Sedangkan untuk titik keberangkatannya dari Jakarta yakni di Pool Kemayoran. Jadwal dari Jakarta tersedia dua kali sehari.
Kemudian layanan Damri dari Wonosobo ke Jakarta untuk sehari hanya ada satu kali keberangkatan.
Dilansir dari Instagram @damriindonesia, berikut adalah jadwal dan harga tiket Damri Jakarta ke Wonosobo.
Damri Jakarta ke Wonosobo PP
- Dari Pool Damri Kemayoran pukul 19.00 dan 19.30 WIB menuju Wonosobo
- Damri dari Wonosobo pukul 17.00 WIB menuju Jakarta
Harga tiket Damri Jakarta ke Wonosobo ini sebelumnya dijual sebesar Rp 210 ribu untuk sekali perjalanan.
Namun mulai Senin 27 November 2023 ini harga tiket Damri Jakarta ke Wonosobo turun menjadi Rp 190 ribu untuk sekali perjalanan.
Informasi lebih lanjut mengenai layanan Damri Jakarta ke Wonosobo ini bisa cek di akun Instagram @damriindonesia. (*)