Yogyakarta, Koran Jogja – Melalui surat edaran (SE), Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) mewajibkan satu pendidikan untuk memenuhi beberapa persyaratan sebelum mengelar pembelajaran tatap muka (TPM) terbatas.
“SE tertanggal 31 Desember 2021 sebagai tindak lanjut atas surat keputusan bersama (SKB) empat kementerian dalam hal pelaksanaan PTM terbatas yang mulai digelar setiap hari di tahun ini,” kata Kepala Bidang Dikmen Dinas Dikpora DIY Isti Triasih, Senin (3/1).
Sebagai tahap awal PTM terbatas, Isti mengatakan pihaknya di pekan ini hanya mengizinkan sekolah memberikan kesempatan kapada 50 persen dari total siswa untuk hadir di kelas. Dijadwalkan mulai minggu depan, proses PTM terbatas bisa diikuti 100 persen siswa.
“Ini langkah evaluasi mengingat pasca libur panjang banyak siswa keluar kota dan wisatawan berlibur ke DIY,” katanya.
Isti telah memastikan seluruh sekolah di DIY siap menerapkan prokes serta kebiasaan baru. Dalam penyelenggaraan PTM terbatas, Isti mengatakan masalah kesehatan menjadi perhatian utama semua pihak.
Dalam SE Disdikpora mensyaraatkan sekolah mengelar PTM terbatas sesuai kalender akademik. Semisal seluruh guru sudah divaksin jika belum diminta mengajar jarak jauh, pembelajaran dilakukan sistem blended luring dan daring, kantin tidak diperkenankan buka, dan penanggung jawab asrama wajib mengantisipasi penularan.
“Lima menit sebelum pembelajaran berakhir, diselenggarakan gerakan pemaknaan pembelajaran filosofi nilai-nilai karakter dan budaya Yogyakarta yaitu Hamemayu Hayuning Bawono, Harmoni, Humanisme, Jalma Kang Utama, dan Watak Satriya,” kata Isti.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMKN 6 Kota Yogyakarta Widuri Indah Dwi Jayanti.
“PTM terbatas baru kita mulai besok Selasa (4/1/2022). Meski yang hadir 50 persen siswa, namun proses pembelajaran kami pastikan akan diikuti 100 persen siswa. Karena keterbatasan ruang sesuai prokes, pembelajaran blended kami terapkan,” katanya.
Mengenai peluang pembelajaraan PTM terbatas 100 persen yang bisa dimulai pada minggu depan, Widuri mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi penuh akhir pekan ini. (Set)