Sabtu, 8 Februari 2025
Koran Jogja

Kustini – Danang Maharsa Menang di Hitungan Cepat Pilkada Sleman

 

Sleman, Koran Jogja – Pasangan calon (paslon) nomor urut 3, Kustini Sri Purnomo – Danang Maharsa menang dalam hitungan cepat internalnya di Pilkada Sleman 2020. Kemenangannya disebut merupakan kemenangan rakyat Sleman.

Komandan Tempur Pilkada Sleman 2020 untuk pasangan Kustini Sri Purnomo-Danang Maharsa,Totok Hedi mengatakan, suara yang masuk dalam hitungan cepat sudah masuk seratus persen.

“Ini kemenangan rakyat Sleman. Ternyata rakyat Sleman jauh mengapresiasi apa yang disebut visi misi dan program para calon. Kami lakukan berbagai cara kampanye dengan elegan di semua titik. Kami lebih banyak berbicara dengan visi misi dan program. Ini kemenangan rakyat kabupaten Sleman,” katanya di kantor DPC PDIP Sleman pada Rabu (9/12).

Totok mengatakan, pasangan Kustini Sri Purnomo-Danang Maharsa ini meraup 213.126 atau 38,7 persen. Sementara pasangan Danang Wicaksana-Agus Cholid meraih 166.394 atau 30,29 persen dan pasangan Sri Muslimatun-Amin Purnom mendapatkan 171.306 atau 31,1 persen.

Menurut Totok, rakyat Sleman jauh lebih mengapresiasi apa yang diusung visi, misi, dan program dari Kustini – Danang Maharsa. “Kami kampanye secara simultan di beberapa lokasi dengan cara elegan dan lebih berorientasi berbicara visi, misi dan program,” ucapnya.

Totok menjabarkan usai meraih kemenangan di Pilkada Sleman, pihaknya bersama dengan parpol lainnya akan mengawal semua program yang dijanjikan oleh pasangan Kustini-Danang Maharsa kepada masyarakat Sleman. Sehingga nantinya program yang dijanjikan saat kampanye bisa terrealisasi. “Mari sesarengan mbangun Sleman,” ucapnya.(rid)

Leave a Reply