Koran Jogja – Kecerdasan buatan pada 2025 ini telah berkembang maju dan meninggalkan pekerjaan lama.
Solusi sederhana untuk menghadapi tantangan adalah meningkatkan keterampilan atau menyerah.
Dalam Survei Masa Depan Pekerjaan 2025 oleh Forum Ekonomi Dunia memunculkan sebuah pertanyaan: keterampilan apa yang bisa diharapkan pada 2030 mendatang?
Ketika Anda tahu satu keterampilan bernilai tinggi, maka setara dengan tahu 100 keterampilan yang kurang dimintai di pasar kerja saat ini.
Dilansir dari times of India, berikut merupakan keterampilan yang harus menjadi prioritas untuk lima tahun ke depan.
Berpikir analitis
Dunia seiring waktu semakin kompleks, dan apa pun bidang yang Adan tekuni akan mustahil bisa langsung mengetahui solusi pada setiap situasi yang rumit.
Itu lah alasannya kenapa kemampuan berpikir analitis sangat penting setidaknya untuk lima tahun ke depan.
Ini merupakan kemampuan untuk membantu memecahkan masalah, menilai risiko, hingga membuat suatu keputusan berdasar data.
Ketika Anda berhasil menguasai keterampilan ini, maka permintaan dari kapangan perusahaan akan meningkat secara otomatis.
Sebab perusahaan mencari sosok mereka yang bisa berkontribusi secara efektif dalam situasi yang kompleks.
Ketahanan, Fleksibilitas, dan Kelincahan
Salah satu hal yang sudah jelas pada masa kemajuan dunia saat ini adalah kehidupan yang berkembang pesat.
Oleh karena itu, perusahaan pun butuh mereka yang bisa bekerja dengan tenang di bawah tekanan, beradaptasi dengan tantangan baru tanpa bias terhadap praktik lama.
Kemudian tahu bagaimana cara untuk pulih dari kerusakaan, dan cara mengambil keputusan yang cepat.
Jika tidak bisa menguasainya, maka orang lain akan melakukannya dan merebut peluang Anda.
Kepemimpinan & Pengaruh Sosial
Cobalah untuk berpikir dari sudut pandang perusahaan. Mereka butuh orang yang mampu memengaruhi individu untuk membentuk sikap, perilaku, serta keputusan yang menguntungkan untuk bisnis.
Kualitas kepemimpinan akan membantu menjembatani kesenjangahn antara orotitas dan karyawan.
Keterampilan kepemimpinan ini sangat dicari di dunia kerja, karena jumlah orang yang mengikuti arus semakin meningkat.
Berpikir Kreatif
Karyawan dengan pikiran kreatif bisa merespons stres secara fleksibel, menghasilkan solusi inovatif dan melihat tantangan dari berbagai perepektif.
Ketika ide kreatif bertemu dengan bantuan teknologi, maka itu bisa membuat suatu keajaiban. (*)
Baca artikel lainnya:
