Yogyakarta – Fraksi Golkar DPRD Kota Yogyakarta terus menggelar aksi sosial untuk meringankan beban warga menghadapi pandemi Covid-19. Kegiatan kali ini berupa pembagian ratusan paket sembako kepada kader maupun masyarakat umum.
Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Yogyakarta, Augusnur mengatakan sebanyak 250 paket sembako yang dibagikan pada Sabtu (16/5). “Kami tidak pilah-pilah mereka yang sudah mendapatkan BLT (Bantuan Langsung Tunai) atau tidak. Ini kemanusiaan, untuk kepentingan masyarakat terutama para kader Golkar di wilayah Kota Yogyakarta,” katanya di sela pembagian paket sembako di kantor DPD II Golkar Kota Yogyakarta yang beralamat di Jalan Argolubang, Baciro, Kecamatan Gondokusuman, pada Sabtu (16/5).
Augusnur mengatakan dampak dari virus Covid-19 ini sudah dirasakan di lebih dari 200 negara, termasuk Indonesia. Selain kesehatan, juga menyebabkan mempengaruhi sektor ekonomi, sosial, dan juga politik.
Augusnur menyebut sesuai instruksi partai, seluruh anggota fraksi baik di tingkat pusat, provinsi, maupun kabupaten harus berpartisipasi dalam upaya meringankan beban masyarakat yang terdampak. “Upaya untuk meringankan beban masyarakat tidak hanya berhenti sampai di sini, tapi secara berkesinambungan sampai pandemi Covid-19 ini berakhir,” katanya.
Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kota Yogyakarta lainnya, Sri Retnowati menambahkan seluruh anggota Fraksi Golkar DPRD Kota Yogyakarta menyisihkan penghasilannya sekitar Rp5 juta per bulan untuk mengurangi beban masyarakat.
“Ini bentuk kepedulian kami dari Fraksi Golkar untuk mengurangi beban masyarakat yang terdampak Covid-19. Walaupun sedikit diharapkan bisa meringankan beban warga. Harapan kami pandemi Corona ini segera berakhir dan masyarakat bisa segera hidup normal kembali,” ucapnya.
Retno mengatakan pembagian paket sembako ini dilakukan per daerah pemilihan (dapil). Untuk meminimalisir terjadinya kerumunan supaya tidak berpotensi terjadi penyebaran Covid-19.
“Untuk warga yang mengambil paket sembako ini juga diwajibkan memakai masker serta tetap menjaga phisychal distancing,” katanya.
Unsur Pimpinan Fraksi Golkar DPRD Kota Yogyakarta lainnya, Bambang Seno Baskoro mengatakan sasaran dari pembagian paket sembako ini tidak hanya pengurus partai tingkat kelurahan, kecamatan maupun kader. Namun juga kalangan masyarakat umum yang juga terdampak wabah Covid-19.
Pria yang akrab disapa Seno ini mengatakan pandemi Covid-19 masih terus berlangsung. Masyarakat diharapkan tidak lengah dari kewaspadaannya.
“Kita harap Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tidak harus memberlakukan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Masyarakat harus bisa senantiasa mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah. Jadi tanpa PSBB bisa mengurangi potensi penyebaran Covid-19,” ucapnya.(rid/eks)