Selasa, 25 Maret 2025
Koran Jogja

SIM Keliling Jogja Selasa 21 Januari 2025

Ilustrasi. SIM Keliling Jogja Selasa 21 Januari 2025. (Instagram @satlantas_polreskulonprogo)
Ilustrasi. SIM Keliling Jogja Selasa 21 Januari 2025. (Instagram @satlantas_polreskulonprogo)

Koran Jogja – Jadwal SIM Keliling Jogja Selasa 21 Januari 2025 ini tersedia di sejumlah lokasi untuk perpanjangan surat izin mengemudi.

SIM Kelilig di Jogja hari ini ada di Pakualaman pukul 08.00 sampai pukul 12.00 WIB. Kemudian di Satpas Polresta Yogyakarta pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Layanan lain untuk SIM di Jogja yakni Drive Thru dan MPP Balai Kota Yogyakarta pukul 08.00 sampai pukul 12.00 WIB.

Sedangkan untuk SIM Keliling di Sleman pada 21 Januari 2025 di Kelurahan Candibinangun pukul 08.00-10.00 WIB.

Bagi yang ingin pembuatan SIM baru maupun perpanjangan bisa dilakukan di Satpas Polresta Sleman pukul 08.00-11.00 WIB.

Kemudian layanan SIM di Kulon Progo hari ini tersedia di Satpas 1450 pukul 08.00-13.00 WIB.

Ada juga layanan di MPP Kulon Progo untuk perpanjangan SIM pukul 08.00 sampai pukul 13.00 WIB.

Lalu untuk SIM Keliling di Kulon Progo tersedia di PJR Temon pukul 08.00 sampai pukul 12.00 WIB.

Sementara itu layanan SIM di Bantul ada di Satpas 1449 pukul 08.00 sampai pukul 11.00 WIB.

Tersedia juga layanan SIM di MPP Kantor Pemda Manding pukul 08.00 sampai pukul 10.00 WIB.

Kemudian untuk layanan Drive Thru di Satpas 1449 Polres Bantul pukul 08.00 sampai pukul 10.00 WIB.

Terakhir untuk SIM di Gunungkidul tersedia di Satpas Polres Gunungkidul pukul 08.00 sampai pukul 11.00 WIB.

Syarat untuk pembuatan maupun perpanjangan SIM di antaranya SIM asli dan fotokopi dua lembar.

Kemudian bukti keaktifan kepesertaan JKN, KTP asli dan fotokopi dua lembar, serta surat keterangan Kesehatan dan psikologi. (*)

Baca artikel lainnya:

Leave a Reply