Selasa, 22 April 2025
Koran Jogja

Wisatawan Terseret Arus di Goa Cemara Ditemukan di Perairan Pok Tunggal Gunungkidul

 

Gunungkidul, Koran Jogja – Korban terakhir dari insiden tujuh wisatawan terseret arus di Pantai Goa Cemara Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akhirnya ditemukan. Tubuhnya diketahui di perairan Pok Tunggal Kabupaten Gunungkidul pada Senin (10/8) pagi.

Koordinator Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Yogyakarta, Pipit Eriyanto mengatakan korban atas nama Akhmad Choirul F, 4 tahun, berjenis kelamin laki-laki, warga Sleman ditemukan di Perairan Pok Tunggal, Gunungkidul pada pukul 07.30 WIB.

“Jarak penemuan dari lokasi temuan dengan tempat kejadian sekitar 45 kilometer,” katanya, Senin (10/8) siang.

Pipit mengatakan dengan ditemukannya korban terakhir ini operasi pencarian yang dilakukan sejak Kamis (6/8) ditutup. Total seluruh korban yakni berjumlah tujuh orang telah ditemukan. “Dengan ditemukannya tujuh korban, maka dengan ini operasi SAR Gabungan Laka Laut Pantai Goa Cemara kami nyatakan ditutup pada Senin, (10/8) pukul 12.00 WIB,” ucapnya.

Jenasah korban setelah dievakuasi kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Yogyakarta. Setelah dilakukan identifikasi, kemudian diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan.

Sebelumnya, laka laut di Pantai Goa Cemara terjadi pada Kamis (6/8). Sebanyak tujuh orang wisatawan terseret arus.

Dua korban yakni Ulli Nur Rahmi, 28 dan Ahmad Nur Fauzi, 30 di sekitar Pantai Goa Cemara. Kemudian Muhammad Fakir Zakir, 8, ditemukan di Pantai Pandansimo pada Jumat malam (7/8).

Selanjutnya, Muhammad Riski Romadon, 7, ditemukan di kawasan pantai Indocor, Joko Widodo, 38, ditemukan di perairan Galur Kulonprogo. Kemudian Muhammad Zidan Abrori, 8, ditemukan di Pantai Indocor.(rid)

 

Leave a Reply