Selasa, 15 Oktober 2024
Koran Jogja

Kondisi Longsor Jalan Jogja Wonosari di Piyungan, Berikut Jalur Alternatifnya

twitter polda jogja
twitter polda jogja

Bantul, Koran Jogja – Longsor terjadi di bahu Jalan Jogja Wonosari tepatnya di Dusun Plesetan, Srimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul hingga mengganggu arus lalu lintas kendaraan.

Bencana longsor tersebut akibat hujan deras yang terjadi beberapa waktu lalu dan sudah sempat dilakukan perbaikan.

Namun longsor susulan terjadi pada Sabtu 30 Oktober 2022 malam hingga memakan sebagian bahu jalan utama Jogja Wonosari.

Petugas Lantas dari Polsek Piyungan pun harus melakukan pengaturan arus kendaraan dengan menerapkan sistem buka tutup.

Kasat Lantas Polres Gunungkidul AKP A Purwanta mengatakan, pihaknya melakukan pengalihan arus kendaraan dari Wonosari ke Jogja khusus yang bermuatan 30 ton.

“Kami alihkan ke Sambipitu ke kanan melalui Jalam Sambeng menuju arah Cawas, Klaten,” katanya, kepada wartawan, Minggu (30/10).

Purwanta mengungkapkan, sudah menyiapkan petugas untuk mengurangi kepadatan di Jalan Piyungan.

Kendaraan roda dua maupun roda empat pribadi dari arah Wonosari yang hendak ke Bantul dialihkan dari Bunderan Siyono menuju ke Getas, Playen. Kemudian melalui Imogiri, Bantul.

“Untuk kendaraan wisata roda dua dan roda empat pribadi dari Wonosari yang hendak ke Jogja kami arahkan melalui Silok, Imogiri Bantul,” kata dia.

Sedangkan kendaraan bus pariwisata dan truk muatan di bawah 30 ton, tetap bisa melalui jalan Jogja Wonosari dengan sistem buka tutup.

“Bagi yang ingin melalui Jalan Jogja Wonosari dengan muatan di bawah 30 ton masih bisa,” pungkasnya. (*)

Leave a Reply